Selamat Datang - Wel Come

Selamat anda mengunjungi Situs dan menyimak artikel perunggasan dari sumber yang mumpuni.

Senin, 05 April 2010

Khabar Aktual Dua Mingguan ke 4

Khabar Aktual Dua Mingguan ke 4

ayam09-ayam2009.blogspot.com. Khabar aktual Kawasan Jabodetabek
Periode: 14 Februari s/d 27 Februari 2010.

Khabar komoditi  DOC Broiler:
1. Harga DOC Broiler kwalitas super, bergerak terus di sekitar Rp. 3.600,- ke atas.
2. Permintaan di peternak non kemitraan cukup bergairah, cenderung barang mulai langka alias susah di pasaran.

3. Peternak sistem kemitraan baik itu yang dikelola pembibit maupun bisnismen bertambah jumlahnya.

Khabar komoditi daging Broiler hidup:
1. Harga ayam broiler di tingkat peternak non kemitraan antara Rp. 11.500.- s/d Rp. 13.000,- dan permintaan cukup ramai.

2. Kalau di pasar tradisionil, tentu harga daging ayam lebih tinggi demikian pula permintaannya cenderung naik.

3. Dalam kondisi seperti inilah yang diharapkan oleh peternak non kemitraan, harga komoditi di atas stabil semua. Kesemua lini dapat berjalan dan saling untung.

4. Tapi masih dalam pertanyaan besar, bahwa daging ayam yang sempat masuk Cold storage ikut-ikutan dilepas untuk terakhir kalinya.

Analisa aktual dari lapangan:
1.Kemungkinan dibulan-bulan kedepan, harga DOC akan naik dan semakin langka hal ini ada tiga sebab:
-Pertama permintaan pasar yang meningkat, sehubungan musim hajatan (khususnya di Jawa Tengah). 
-Ke dua karena terjadi gagal pelihara di tingkat Parent stock akibat penyakit.
-Ke tiga gagal di tingkat Grand Parent akibat produksi Hatching dan Salable chicknya dibawah standar.

2. Dimana dua kejadian tersebut di atas terjadi di semester ke tiga tahun 2009. Sehingga dampaknya akan terasa di bulan ke enam setelah semester ke tiga.

3.Semoga saja harga pakan tidak ikut-ikutan naik. Jika harga pakan broiler naik ya.. pastilah dia mempergunakan aji mumpung untuk menimbun keuntungan.

Khabar komoditi DOC petelor coklat:
1. Harga DOC petelor coklat, masih tertekan harganya Rp. 1.000,- sampai di peternak Jawa Timur.

2. Dengan cara sendiri-sendiri bebarapa pembibit Layer mengerem HE. yang hendak di setting. Dengan demikian diharapkan suplay DOC layer di tiga minggu mendatang jumlahnya berkurang.

3 Angka populasi Layer baik ditingkat Parent stock maupun di Grand Parent Stock, masih ramai dibicarakan untuk bahan diskusi oleh kelompok pebisnis terkait di pertengahan Maret mendatang.

4. Chick in DOC layer, belum dilakukan oleh peternak Petelor coklat. Hal ini di akibatkan: oleh induk-induk ayam umur tua yang dikandang sangat seret dijual (terpengaruh oleh harga daging broiler yang menekan).


Khabar komoditi telor coklat:
1. Harga telor coklat ditingkat peternak, tidak lebih dari Rp. 11.000,-/kg. Terimbas oleh perilaku pembibit Layer yang sering melepas HE ke pasaran.

2. Prediksi penggelontoran Hatching Egg jenis Petelor oleh beberapa pihak pembibit tersebut di atas masih terjadi pada tiga minggu kedepan.

Analisa aktual dari lapangan;
1. Sudah terjadi dari pengurangan karyawan maupun phk yang dilakukan oleh pembibitan Layer.

2. Kasus di lapangan mengenai penyakit ganas terutama ND dan snot masih sering dijumpai.

3. Sudah terjadi pembibit Layer terkena komplain oleh peternak telor coklat yang managemennya multi age pada satu area. Gigit jari karena DOC nya tidak di bayar. Alasannya meng ada-ada tidak berkaca pada aktual di lapangan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar